Cara Top Up DANA via Mobile Banking BCA sangat sederhana saja. Nah kami mengurutkan panduan lengkap gambar. Simak di sini.
Banyak masyarakat Indonesia yang menggunakan DANA untuk berbagai keperluan transaksi. Bagaimana tidak, DANA sangatlah multiguna dan kerap menawarkan promo kepada penggunanya.
Bagi siapapun yang ingin membeli pulsa, kami merekomendasikan pakai saja e-wallet DANA. Karena harganya lebih murah dan ada banyak potongan harga admin. Silahkan Sobat membandingkannya sendiri.
Selain itu, DANA juga unggul untuk transaksi antar bank. Di mana pengguna baru akan mendapatkan gratis biaya transaksi untuk melakukan transfer ke bank apa saja.
Nah tidaklah mengherankan kalau saat ini tak sedikit yang memang mengandalkan DANA dan menginstalnya di HP mereka. DANA juga memudahkan Sobat ketika melakukan pembelian saldo.
Ada banyak cara dan tempat yang bisa Sobat pilih untuk top up DANA. Salah satu pilihan terbaik adalah melalui BCA M banking. Berikut kami menuliskan panduannya.
Top Up Higgs Domino Pulsa Telkomsel
Cara Top Up DANA via Mobile Banking BCA
- Jika Sobat sudah memiliki akun DANA, tinggal buka aplikasinya di HP Sobat.
- Masuk di halaman utama DANA, silahkan Sobat memilih ‘Isi Saldo’.
- Selanjutnya pilih tab transfer bank BCA.
- Nantinya bakal muncul nomor akun virtual account BCA. Kode DANA yakni 3901 kemudian menyambung dengan nomor HP Sobat. Salinlah kode tersebut.
- Selanjutnya silahkan membuka aplikasi M BCA Sobat. Login dengan masukkan kode akses.
- masuk di home BCA mobile, tab m-Transfer.
- Pilih BCA Virtual Account.
- Kemudian silahkan tempel atau paste nomor virtual account BCA yang Sobat salin sebelumnya. Jangan lupa centang simpan ke daftar transfer dan OK.
- Klik send sampai muncul notifikasi Dana Top Up. Tekan OK lagi.
- Di sini, Sobat sudah bisa memasukkan jumlah transfer dengan minimal transaksi Rp 10 ribu. Tekan OK.
- Perhatikan detail top up saldo DANA bila sudah benar. Lalu OK.
- Terakhir yaitu silahkan memasukkan PIN BCA M banking Sobat. Saldo kemjudian akan masuk di akun DANA Sobat.
Cara Cek Status Pengiriman Shopee
Seperti itulah cara top up DANA via Mobile Banking BCA yang sangat sederhana saja. Semoga artikel ini bermanfaat. Terima kasih.